Trucking - News

Sulut Kini Jadi Hub Cargo Kawasan Timur Indonesia

Sulut Kini Jadi Hub Cargo Kawasan Timur Indonesia

 Perkembangan baru di sektor logistik, mulai hari ini, Sulawesi Utara (Sulut) ditetapkan sebagai pusat jaringan cargo atau 'hub cargo' untuk seluruh wilayah Indonesia bagian timur.

Dengan demikian, untuk urusan ekspor produk ke Jepang bisa dilakukan langsung dan tidak perlu lagi  harus ke BaliMakassarJakarta, Surabaya.

Gubernur Sulut Olly Dondokambey menyebutkan, penetapan hub cargo tersebut mulai  diberlakukan Rabu 23 September 2020.

"Kita lakukan terobosan menjadikan Sulut sebagai hub cargo di wilayah timur, ini mulai berlaku 23 September 2020," sebut Gubernur Olly di Manado, seperti dikutif Antaranews,  Rabu (23/9/2020).

hub cargo ini menjadi peluang besar bagi Suklut untuk mendorong peningkatan perekonomian daerah di tengah pandemi COVID-19. Gubernur Olly Dondokambey menegaskan, terobosan ini, adalah kado pada perayaan ulang tahun provinsi ke-56.

“Sulut menjadi hub cargo wilayah timur dari Jakarta – Manado – Tokyo, Makassar – Manado – Tokyo dan Surabaya – Manado – Tokyo," jelasnya.

Olly mengaku sangat optimis, terobosan ini membawa pertumbuhan ekonomi baru bagi Sulut terlebih bagi pelaku usaha perikanan. (*/Ari)

 

 

 

sumber : https://bisnisnews.id/detail/berita/sulut-kini-jadi-hub-cargo-kawasan-timur-indonesia